Home
>
News
>
Publication
Senin, 28 November 2022 - Pada pembukaan pekan pagi ini, harga minyak terpantau bergerak bearish dibebani oleh meluasnya aksi protes di China menolak kebijakan nol-Covid di tengah lonjakan kasus harian Covid yang telah mencapai rekor untuk empat hari berturut-turut. Selain itu, isyarat Irak untuk meningkatkan produksi mulai tahun depan turut membatasi pergerakan harga.
Friday, 25 November 2022
Publication
Jumat, 25 November 2022 – Pergerakan pasangan mata uang USDJPY turun terseret oleh kinerja Dolar AS pada perdagangan pagi ini karena prospek pengetatan kebijakan moneter Federal Reserve yang melambat. Risalah dari pertemuan November The Fed menunjukkan bahwa "mayoritas besar" pembuat kebijakan sepakat akan kemungkinan untuk memperlambat laju kenaikan suku bunga sebesar 50 basis poin yang relatif lebih kecil di bulan Desember. Beberapa pejabat FOMC menilai kemajuan menuju sasarannya dengan lebih baik mengingat kelambatan yang tidak pasti seputar kebijakan moneter dan mengatakan memperlambat laju kenaikan suku bunga dapat mengurangi risiko sistem keuangan.
Jum’at, 25 November 2022 harga emas bergerak menguat di zona $ 1758.35 per troy ons. Pada pagi hari ini harga emas bergerak menguat ditopang oleh indeks dolar yang bergerak di zona terendahnya usai rilisnya risalah pertemuan Fed November mendukung perlambatan kenaikan suku bunga.
Friday, 25 November 2022
Publication
Jumat, 25 November 2022 - Pada penutupan pekan pagi ini, harga minyak terpantau bergerak menguat didukung oleh sentimen dari pernyataan Rusia serta penegasan dukungan Irak terhadap kebijakan OPEC+. Meski demikian, ancaman dari lonjakan kasus Covid di China membatasi pergerakan harga lebih lanjut.
Articles
Minyak kelapa sawit (CPO) merupakan salah satu komoditas unggulan tidak hanya di Indonesia tetapi juga di dunia. Kebutuhan pasar yang besar menjadikan minyak kelapa sawit sebagai minyak nabati yang paling banyak digunakan di dunia.
Kamis, 24 November 2022 - Harga minyak pagi ini terpantau terkoreksi naik tipis didukung oleh laporan stok EIA dan rencana AS menambah kuota cadangan minyak pemanas. Meski demikian, situasi Covid di China dan masih belum diputuskannya batas harga minyak Rusia, membatasi pergerakan harga lebih lanjut.
Thursday, 24 November 2022
Publication
Kamis, 24 November 2022– Pasangan mata uang NZDUSD naik ke areal 0.6250. Menguatkan kinerja Dolar Kiwi, ditopang oleh kebijakan kenaikan suku bunga 75 bps yang diambil oleh RBNZ pada pertemuan Bank Sentral Selandia Baru yang dilaksanakan pada Rabu kemarin. Tampaknya pertempuran melawan lonjakan bersejarah dalam inflasi menuntut kerja keras dan optimisme dari Gubernur RBNZ Adrian Orr. RBNZ telah mendorong Official Cash Rate (OCR) menjadi 4,25%, yang telah memperluas divergensi kebijakan RBNZ.
Kamis, 24 November 2022 harga emas bergerak menguat di zona $ 1755.45 per troy ons. Pada pagi hari ini harga emas bergerak menguat didukung oleh melemahnya kinerja indeks dolar seiring dengan data ekonomi Amerika Serikat (AS) yang dilaporkan suram dan rilisnya FOMC Meeting Minutes.
Member of
© Indonesia Commodity & Derivatives Exchange (ICDX)
Join Our Monthly Newsletter
Follow Us
Contact Us
Midpoint Place, 22nd Floor, K.H. Fachrudin Street No. 26, Tanah Abang, Jakarta Pusat
+62 21 3002 7788