Home
>
News
>
Publication
>
Kinerja Emas Dibayangi Komentar Hawkish Anggota The Fed
Kinerja Emas Dibayangi Komentar Hawkish Anggota The Fed
Friday, 18 November 2022

Indikator Harga

 

Pembukaan

% Perubahan

EURUSD

1.0365

-0.05%

GBPUSD

1.1918

-0.03%

AUDUSD

0.6690

-0.25%

NZDUSD

0.6156

-0.23%

USDJPY

139.83

0.04%

USDCHF

0.9512

-0.04%

USDCAD

1.3325

0.16%

GOLDUD

1760.5

-0.26%

USD/IDR

15685

0.03%

Fokus emas :

1. Harga emas melemah di zona $ 1762.67 per troy ons.

2. Komentar anggota The Fed dan US Unemployment Claims.

Jum’at, 18 November 2022 harga emas bergerak melemah di zona $ 1762.67 per troy ons. Pada pagi hari ini harga emas bergerak melemah dibebani oleh komentar pengetatan kebijakan suku bunga oleh beberapa pejabat The Fed dan dirilisnya US Unemployment Claims. 

Isyarat kenaikan suku bunga lebih lanjut oleh beberapa anggota bank sentral AS membebani pergerakan emas. Presiden Fed St. Louis James Bullard mengatakan kebijakan tingkat suku bunga acuan perlu naik setidaknya ke kisaran antara 5.00% - 5.25%, saat ini di level 3.75% - 4.00%, sebagai titik yang cukup untuk meredam inflasi. Bullard turut menambahkan laporan baru-baru ini yang menunjukkan melambatnya inflasi hanya memberikan bukti tentatif bahwa tren disinflasi sedang berlangsung. Presiden Fed Minneapolis Neel Kashkari mengungkap sulit untuk mengetahui seberapa tinggi The Fed perlu menaikkan suku bunga tetapi hal itu tidak boleh berhenti sampai jelas inflasi telah mencapai puncaknya. Mengenai beberapa data yang menunjukkan inflasi melambat, Kashkari berkata untuk tidak terkecoh oleh data satu bulan dan mengingatkan bahwa efek penuh dari tingginya tingkat suku bunga dapat memakan waktu satu tahun terhadap ekonomi. Sementara itu, Department of Labor melaporkan US Unemployment Claims di level 222K dibandingkan data sebelumnya 226K dan ekspektasi 228K. Data yang dirilis mengindikasikan ketahanan sektor ketenagakerjaan di tengah tingginya suku bunga acuan.

Harga emas melemah dengan support saat ini beralih ke areal $ 1754.12 dan resistance terdekatnya berada di areal $ 1770.71. Support terjauhnya berada di areal $ 1743.93 hingga ke areal $ 1737.52, sementara untuk resistance terjauhnya berada di areal $ 1780.14 hingga ke areal $ 1785.80.

Data Ekonomi Hari Ini

Jam

Data

Actual

Ekspektasi

Sebelumnya

22:00

USD - Existing Home Sales

-

4.41M

4.71M

22:00

USD - CB Leading Index m/m

-

-0.40%

-0.40%

Riset Indonesia Commodity and Derivative Exchange

Gold Daily Newsletter

Member of
© Indonesia Commodity & Derivatives Exchange (ICDX)
Join Our Monthly Newsletter
Follow Us
Contact Us
Midpoint Place, 22nd Floor, K.H. Fachrudin Street No. 26, Tanah Abang, Jakarta Pusat
+62 21 3002 7788