Home
>
News
>
Publication
>
Kepercayaan Konsumen dan Penjualan Rumah Baru AS yang Menguat, Menekan Kinerja Emas
Kepercayaan Konsumen dan Penjualan Rumah Baru AS yang Menguat, Menekan Kinerja Emas
Thursday, 21 December 2023

Indikator Harga

 

Pembukaan

% Perubahan

EURUSD

1.0939

-0.05%

GBPUSD

1.2638

-0.30%

AUDUSD

0.6730

-0.04%

NZDUSD

0.6245

-0.06%

USDJPY

143.55

0.03%

USDCHF

0.8626

0.07%

USDCAD

1.3368

0.03%

GOLDUD

2029.29

-0.08%

USD/IDR

15510

0.16%

Fokus Emas:

  1. Indeks kepercayaan konsumen naik menjadi 110,7 pada bulan Desember
  2. Penjualan rumah baru AS meningkat secara tak terduga

Kamis, 21 Desember 2023 – Harga emas turun ke zona $2029 per troy ons di tengah berbagai data ekonomi AS yang positif mendorong penguatan Dolar AS.

Pada hari Rabu data ekonomi AS melaporkan, Conference Board sebagai Indeks Keyakinan Konsumen AS melonjak pada bulan Desember dengan kenaikan terbesar sejak awal 2021, menjadi 110,7 dari revisi ke bawah 101 bulan sebelumnya. Kepercayaan konsumen AS meningkat ke level tertinggi dalam lima bulan pada bulan Desember, seiring dengan semakin optimisnya warga AS terhadap kondisi bisnis saat ini dan masa depan serta pasar tenaga kerja, yang dapat membantu menopang perekonomian pada awal tahun depan. Selain itu, Penjualan Rumah Baru AS secara tak terduga naik pada November, sebesar 0,8% dari bulan sebelumnya ke tingkat tahunan yang disesuaikan secara musiman sebesar 3,82 juta unit, mengakhiri lima penurunan bulanan berturut-turut.

Sementara itu, pada pertemuan lalu The Fed mempertahankan suku bunga stabil minggu lalu dan Ketua Fed Jerome Powell mengisyaratkan hal itu, mengingat kemajuan inflasi, bank sentral kemungkinan telah menyelesaikan kampanye kenaikan suku bunga yang dimulai pada Maret 2022 dan kemungkinan segera mulai membahas penurunan suku bunga. Sejalan dengan itu Presiden Federal Reserve Philadelphia Patrick Harker pada Rabu mengatakan dia masih menentang kenaikan suku bunga bank sentral AS lebih lanjut, sambil mengisyaratkan keterbukaan untuk menurunkan biaya pinjaman jangka pendek, meski tidak dalam waktu dekat.

Harga emas turun dengan support saat ini beralih ke area $2015 dan resistance terdekat berada di area $2065. Support terjauhnya berada di area $1985 hingga ke area $1927, sementara untuk resistance terjauhnya berada di area $2078 hingga ke area $2105.

DATA EKONOMI HARIAN

Jam

Data

Actual

Ekspektasi

Sebelumnya

0:00

USD - FOMC Member Goolsbee Speaks

-

-

-

20:30

USD - Final GDP q/q

-

5.2%

5.2%

20:30

USD - Unemployment Claims

-

214K

202K

20:30

USD - Final GDP Price Index q/q

-

3.6%

3.6%

20:30

USD - Philly Fed Manufacturing Index

-

-3.3

-5.9

22:00

USD - CB Leading Index m/m

-

-

-

Riset Indonesia Commodity and Derivative Exchange

Gold Daily Newsletter

Member of
© Indonesia Commodity & Derivatives Exchange (ICDX)
Join Our Monthly Newsletter
Follow Us
Contact Us
Midpoint Place, 22nd Floor, K.H. Fachrudin Street No. 26, Tanah Abang, Jakarta Pusat
+62 21 3002 7788